Sunday, November 13, 2016

Spesifikasi Polytron Rocket L501 - Smartphone 4G Harga 1 Jutaan

Salah satu vendor lokal Indonesia yang kini namanya sedang naik daun yakni Polytron kembali lagi memperkenalkan smartphone Android terbarunya yang akan menjadi senjata bagi Polytron di kelas entry level. Smartphone Android terbaru dari Polytron ini diberi nama Polytron Rocket L501. Kebangkitan Polytron terjadi saat menghadirkan generasi smartphone Polytron Zap dimana ada beberapa smartphone Polytron Zap dari berbagai seri yang memiliki spesifikasi tinggi dan kualitas.


Polytron Rocket L501 mengandalkan layar berukuran 5 inci untuk menampilkan setiap konte yang sedang anda putar pada smartphone ini. Sayangnya resolusi layarnya cuma 854 x 480 pixels, sehingga kalah tajam dibandingkan smartphone 4G LTE lainnya yang memiliki layar HD. Selain itu, smartphone ini juga didukung panel layar IPS (In-Plane Switching) yang memiliki kerapatan layar 199 pixel per inci. Berbekal layar berteknologi IPS, tentunya sudut padang layar semakin luas dan tetap nyaman dipadang meskipun resolusi layarnya minim.

Smartphone ini menawarkan spesifikasi cukup lumayan, karena didalamnya telah tersedia dukungan chipset MediaTek MT6735M dan processor Quad Core berkecepatan 1.0 Ghz Cortex-A53. Performanya cukup cepat, dan lebih hemat daya baterai, berkat pemakaian processor berteknologi 64-Bit yang didukung dengan memori RAM sebesar 1GB dan dipadukan dengan pengolahan grafis Mali-T720MP untuk mengoptimalkan kinerja grafisnya.


Pada bagian media penyimpana smartphone Polytron Rocket 4G C1 L501 telah dibekali dengan memori internal sebesar 8GB yang didukung oleh slot microSD yang memungkinkan pengguna untuk melakukan ekspansi memori hingga 32GB.  Kelebihan Polytron Rocket 4G c1 L501 ini adalah adanya dukungan jaringan tercepat dan 4G LTE yang lebih berkualitas dengan kecepatan LTE ca4 150/50 Mbps, 3G HSDPA, WiFi, dan Bluetooth.Sayangnya untuk sektor baterai smartphone ini hanya dibekali dengan 2100 mAh saja.

Smartphone ini masih memakai bodi yang terbuat dari material plastik. Desainnya cukup standar, dan terkesan ala kadarnya, mungkin hal ini dilakukan agar harga Polytron Rocket L501 bisa dibanderol lebih terjangkau. Lebih menariknya lagi, smartphone ini telah telah berjalan pada sistem operasi Android Lollipop 5.1 yang menawarkan antarmuka FiraOS dengan ubahan user interface dan penambahan banyak fitur serta aplikasi khusus didalamnya. Jadi walaupun harga Polytron Rocket L501 murah, namun kualitas smartphone ini tidak akan murahan.


Sudah ada kamera belakang berlensa 8 Megapixel lengkap dengan fitur LED Flash dan fitur Autofocus. Sementara untuk bagian depan, telah terpasang sensor lensa 2 Megapixel yang dioptimalkan dengan fitur fixed focus, sehingga anda bisa berfoto selfie dengan hasil foto lebih jernih dan tajam.Anda tak perlu mengeluarkan terlalu banyak uang apabila membeli smartphone ini. Pasalnya Polytron membanderol harga Polytron L501 sekitar Rp. 1 Jutaan, sehingga lebih terjangkau.

Spesifikasi Polytron Rocket L501 - Smartphone 4G Harga 1 Jutaan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment