Apple selalu membuat kejutan setiap tahunnya, dan ditahun ini mereka memperkenalkan teknologi 3D Touch yang disematkan pada smartphone iPhone 6s. Teknologi 3D Touch sendiri merupakan teknologi layar masa depan yang mampu membaca kekuatan tekanan jari tangan dan merubahnya menjadi sebuah perintah untuk membuka submenu pada suatu aplikasi.
Smartphone Apple iPhone 6s juga menawarkan pembaharuan dapur pacu dan peningkatan resolusi kamera. Bahkan untuk sektor kamera, kali ini ada bisa merekam video beresolusi 4K dengan kualitas video begitu mengagumkan. Sementara untuk dapur pacunya, mengalami peningkatan dengan membawa Ram berukuran lebih besar dan dukungan processor terbaru. Sayangnya untuk menjajal kecanggihan smartphone ini, kita harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit.
Untuk membeli smartphoen belayar 4.7 inci tersebut, anda harus mengeluarkan uang diatas 9 Juta Rupiah. Namun uang yang anda keluarkan tidak akan sia-sia, karena ponsel ini memiliki layar berkualitas tinggi yang mengadopsi panel layar LED-backlit IPS LCD dengan resolusi 750 x 1334 pixels, serta memiliki kepadatan layar mencapai 326 ppi. Sementara untuk perlidungan layarnya memakai lapisan Ion-strengthened glass, dan oleophobic coating yang terbukti sangat kuat dalam menahan goresan.
Sebanding dengan harga iPhone 6s yang jauh lebih mahal dibandingkan smartphone Android sekelasnya, ponsel ini menawarkan kemampuan dapur pacu begitu bertenaga dan powerfull. Pasalnya iPhone 6s telah digawangi processor generasi terbaru, yaitu Apple A9 yang didalamnya tersimpan processor Dual-core 1.84 GHz Twister dan GPU PowerVR GT7600,ditambah sistem operasi iOS 9 terbaru. Menariknya lagi, kapasitas Ram yang dimiliki iPhone 6s meningkat dua kali lipat dibandingkan iPhone generasi sebelumnya, dimana smartphone ini memiliki ram sebesar 2GB.
Sayangnya untuk sektor memori tidak disediakan memori ektrernal, dan sudah disediakan 3 pilihan memori internal dengan ukuran 16GB, 64GB, dan 128GB.arga iPhone 6s setiap varian memori internal dibandrol dengan harga berbeda-beda. Namun untuk kemampuannya tentu akan sama, karena setiap tipe telah memakai sistem operasi iOS 9 terbaru dengan beragam fitur seperti, SIRI, iCloud, dan beragam fitur pendukung lainnya yang membuat kemampuan smartphone ini semakin sempurna. Kemudian untuk sektor daya baterai, Apple menyediakan baterai Li-Po 1715 mAh.
Kali ini Apple menemepatkan sensor kamera berkekuatan 12 MP, sehingga otomtias hasil fotonya semakin memuaskan baik saat dipakai disiang ataupun malam hari. Sebanding dengan harga iPhone 6s yang mahal, kita juga disuguhkan oleh teknologi phase detection autofocus yang mempercepat pengambilan focus objek foto yang diambil lewat kamera iPhone 6s. Selain itu disediakan pula fitur dual-LED (dual tone) flash untuk mengoptimalkan pencahayaan.
0 comments:
Post a Comment